Kalian bertemu, lalu jatuh cinta. Kalian bercengkrama, lalu saling suka. Tidak ada keraguan sedikitpun sejak pertama kali bertemu. Yakin dan percaya bahwa dia yang terbaik dan bisa diajak hidup bersama sudah melekat erat di dada. Berbagai rencana untuk kebaikan berdua pun tidak luput untuk dipertimbangkan. Baik dan buruknya pasangan juga sudah kalian hafal, lebih dari sebelumnya.
"Lalu, bagaimana jika di tengah jalan ada keraguan dan merasa bahwa hubungan ini sudah tak layak dilanjutkan?"
Supaya durasi berpacaran yang telah menahun tak sia-sia, ada baiknya kalian menyimak 8 hal yang bisa dilakukan demi kebahagaiaan yang tetap terjaga ini.
- Soal baik dan buruk pasangan, kalian tentu sudah tahu. Tapi coba telisik lagi, karena sekadar tahu dan paham itu berbeda jauh.
- Hubungan dewasa itu tidak mengekang, justru lebih ‘membebaskan’. Beri pasanganmu ruang, agar dia tak pernah merasakan bosan.
- Menyiapkan diri untuk hidup prihatin itu lebih baik, daripada kalian berdua terus larut dalam kesenangan yang sifatnya sementara.
- Sudah saatnya kalian berdua sadar, mempertontonkan masalah ke muka dunia itu tak ada gunanya. Bijak dan dewasalah bersikap di sosial media.
- Karena ini bukan hubungan yang main-main, haram bagi kalian mencari kenyamanan atau kesempurnaan di tempat lain.
- Berjodoh atau tidak bukan menjadi soal. Cukup perjuangkan sebuah prioritas yang akan menguatkan kalian di masa mendatang.
Pacaran udah lama itu memang punya rasa tersendiri. Rasa yang mungkin tak semua orang mengalami. Tapi, tak ada salahnya kalau di sela kebahagiaan itu kalian berusaha keras, dan biarkan Tuhan yang mengamini.