Setiap Ada Alun-Alun Pasti Ada Masjid Di Sebelahnya. Tahukah Anda Penyebabnya?
Kalau Anda melakukan perjalanan melalui jalur Pantura (Pantai Utara), ada beberapa hal yang menjadi keunikan. Salah satunya adalah alun-alun dan Masjid Agung. Ya, hampir di setiap kota/kabupaten yang dilewati, pasti melewati alun-alun dan tentu saja selalu “sepaket” dengan Masjid Agung.
Sewaktu saya melakukan perjalanan ke Jawa Tengah beberapa waktu lalu, saya pun melewati alun-alun di hampir setiap daerah. Dan menariknya lagi, di sekitar alun-alun tersebut pasti ada masjidnya. Seperti di daerah Sumedang, Brebes, Pemalang, Pekalongan(?), Demak, dan Kudus. Bahkan, di Bandung pun alun-alun berdekatan dengan Masjid Agung. Dan terletak pula di jalur jalan antar kota-antar provinsi (Jalan Asia Afrika).
Nah, saya jadi penasaran, apa memang ada sejarah khusus mengenai hubungan antara alun-alun dan Masjid Agung? Barangkali ada hubungannya dengan masa Pemerintahan Belanda di Indonesia?
(sumber rizaldp.wordpress.com)
editor riki yuana
saya sampai sekarang masih mencari referensinya, kenapa setiap ada alun alun selau ada masjinya,,?
ada apakah du balik itu...kalau tahu silahkan komen...